Thursday, May 21, 2020

Materi kondisi geologi Indonesia kelas 7 semester 1 (Kondisi geografis di Indonesia)


Kondisi geologi Indonesia (Kondisi geografis di Indonesia pertemuan ke 3) part 1 kelas 7 semester 1 matapelajaran IPS


Tujuan pembelajaran

Siswa mampu mendeskripsikan bentuk dan mamfaat batuan yang ada di Indonesia

Dalam postingan kali ini, Gudang ilmu akan membahas materi tentang kondisi geologi Indonesia (BAB1 kondisi georafis di Indonesia) untuk kelas 7 SMP/MTS semester 1 kurikulum 2013.

Geologi adalah ilmu yang mempelajari material bumi secara menyeluruh, seperti tentang komposisi, struktur, dan sejarah bumi. Kondisi geologi Indonesia di antaranya membicarakan keadaan batuan yang terdapat pada permukaan bumi Indonesia.

Berdasarkan proses pembentukannya, batuan dapat di golongkan kedalam tiga bagian yaitu

  • Batuan beku adalah batuan yang berbentuk magma yang membeku karena proses pendinginan. Contohnya granit, porfiri granit, riolit, basalt
  • Batuan sedimen adalah jenis batuan yang terjadi karena proses pengendapan. Contohnya, konglomerat, breksia, gypsum, batu bara, batu gamping (kapur).
  • Batu metamorf (batuan malihan) adalah jenis batuan yang berasal dari batuan beku dan batuan sedimen. Contohnya batu gamping/kapur setelah mendapat tekanan yang besar dan suhu yang tinggi, lama-kelamaan menjadi batu marmer; batu lumpur (mudstone) menjadi batu tulis (slate); kuarsa dengan gas borium berubah menjadi turmalin (sejenis permata).

Berbagai macam batuan yang tersedia dipermukaan bumi telah banyak dimamfaatkan masyarakat Indonesia yaitu


  • Batu balsat dimamfaatkan untuk fondasi jalan raya, fondasi landasan pesawat, dan fondasi rumah.
  • Batu granit yang memiliki variasi warna putih abu-abu, merah muda, kekuning-kuningan, dan kerap kali kehijauan dapat dimamfaatkan untuk bangunan-bangunan rumah dan monumen-monumen, bangunan air, jalan dan jembatan, dan sebagai batu hias.
  • Batuan sedimen berupa tanahliat amat bermamfaat bagi industri batu-bata, barang keramik, pecah belah, dan kerajinan tangan.
  • Batu gamping dapat digunakan untuk industri kapur, bahan bangunan, atau bahan semen.
  • Batuan sedimen gypsum digunkan untuk bahan dasar bangunan, bahkan sekarang telah dimamfaatkan untuk berbagai ornamen pada rumah-rumah atau gedung.
  • Batu bara digunakan untuk bahan bakar pemberi tenaga, bahan mentah cat, obat-obatan, wangi-wangian, dan bahan dasar peledak.
  • Batuan metamorf seperti mrmer (disebut juga batu pualam) banyak digunakan untuk bahan bangunan, seperti lantai marmer dan dinding rumah.

Secara geologis, letak Indonesia merupakan pertemuan dua deretan pegunungan lipatan muda dunia sebagai berikut

  1. Pegunungan bagian barat yang melewati Sumatra, Jawa, Bali, NTB, NTT sampai ke kepulauan banda dilalui rangkaian pegunungan Mediterania.
  2. Pegunugan bangian timur yang melewati kalimantan dan sulawesi dilalui rangkaian pegunungan Sirkum Pasifik.
  3. Wilayah Irian (Papua) dilalui oleh rangkaian pegunungan Lingkar Australia.
Kondisi letak geologis ini memberi pengaruh terhadap kehidupan, seperti banyak gunung api, banyak kandungan bahan tamban, dan wilayah Indonesia menjadi labir dengan sering terjadinya bencana alam.

Demikian Materi mengenai Kondisi geologi Indonesia (Kondisi geografis di Indonesia pertemuan ke 3) part 1 kelas 7 semester 1 matapelajaran IPS

Kalian juga bisa melihat postingan materi Kondisi geologi Indonesia (kondisi geografis Indonesia pertemuan 4) bagian ke 2.

Jangan lupa untuk membagikan materi ini kepada siapapun yang membutuhkannya. Semoga postingan ini bermamfaat bagi dunia pendidikan.


3 comments:

  1. terimakasih...sangat membantu dalam materi ajar ditahun depan...semoga sukses blog ini

    ReplyDelete
  2. Trimahkasih sangat membantu artikelnya

    ReplyDelete
  3. Apakah untuk materi kelas 9 sudah ada. Mohon di upload yah

    ReplyDelete